Pada tanggal 12-13 November tahun 2012 Stasiun Karantina Pertanian Kelas I Sumbawa Besar melaksanakan kegiatan ESQ diaula kantor SKP dan sehari kemudian dilanjutkan dengan kegiatan outbond di pantai Baru bekerja sama dengan Outbond organizer event “ALIFA OUTBOND” dan diikuti oleh seluruh pegawai lingkup SKP Kelas I Sumbawa Besar.
Emosional Spiritual Quetient (ESQ) merupakan kegiatan/aktivitas untuk mengasah kecerdasan emosi,dan kecerdasan spiritual. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka membangkitkan semangat intelektual dan emosional yang terkontrol melalui semangat dan kecerdasan spiritual pegawai lingkup SKP Kelas I Sumbawa Besar, sehingga kemampuan bekerja dan menjalankan tugas serta tingkahlaku baik secara lahir maupun bathin selalu tertata dengan baik dalam pandangan spiritual kita.
Dengan ESQ, akan mengajarkan kita, bahwa yang tertinggi, terbesar dan termulia hanyalah Tuhan, bukan kita dengan ego kita, bukan kita dengan jabatan kita, bukan kita dengan harta kita. Nilai- nilai yang harus kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari baik dilingkungan kerja maupun dilingkungan sosial kita adalah nilai-nilai keTuhanan (spiritual) sehingga perilaku kita senantiasa ada dalam kejujuran, bertanggungjawab, kreatif, inspiratif, bijaksana, disiplin , komitmen dan bekerja keras, membuang jauh-jauh egoisme dan rasa tinggi hati kita dan lain-lain. Dengan kegiatan ESQ kita berharap, kita bisa memahami, mengembangkan serta membangkitkan semangat diri dalam memimpin,mengelola diri sebagai manusia yang unggul, potensial, professional dari sisi intelektual, emosional dan spiritual sehingga kita bisa sukses dunia dan akhirat.
Pelaksanaan outbond sebagai upaya penyegaran, penyatuan jiwa raga lahir dan bathin diantara peserta out bond juga diantara peserta outbond dengan alam bebas, sehingga interaksi dan penyesuaian diri tercipta dengan cepat. Pelaksanaan outbond dipandu oleh instruktur dari outbond event, dengan membagi beberapa tim (kelompok) untuk berpacu dalam menjadi yang terbaik, dan didukung oleh semangat kepala SKP Kelas I Sumbawa Besar Drh. Maton Hernowo yang ikut dalam permainan, mengobarkan semangat masing-masing peserta yang lain meski ditengah terik matahari dan rendaman air berlumpur. Sehingga dapat dilihat kebersamaan yang kuat dan terasa menyatu diantara peserta outbond.
Banyak manfaat dan hikmah yang bisa dipetik dari kegiatan out bond tersebut, antara lain: kekompakkan dan kerjasama yang baik dalam tim, keterbukaan, membuang ego masing-masing dan mementingkan kelompok, mengasah kemampuan dan kecepatan serta ketepatan berpikir dan bertindak, mengasah kreatifitas, kepatuhan, displin, sehingga tercipta keberhasilan kerja tim yang efektif dan efisien yang tepat sasaran diutamakan, selain itu kegiatan out bond juga mendidik kita menjadi berani, mampu berpikir kreatif dalam memecahkan/menyelesaikan suatu permasalahan dalam melewati berbagai macam rintangan yang dihadapi, dan yang lebih penting juga meningkatkan kesehatan jiwa dan raga.
Relevansi permainan dalam kegiatan out bond yang telah dilaksanakan dengan pekerjaan dan aktivitas perkarantinaan adalah membangun semangat tahun 2012 sebagai tahun kerja untuk menuju reformasi birokrasi, semangat disiplin dan tanggungjawab pegawai, keterbukaan/transparansi dalam kebijakan dan birokrasi. Dan yang lebih dekat lagi adalah membangun semangat dan motivasi pegawai lingkup SKP Kleas I Sumbawa Besar untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, menigkatkan kerja keras untuk memperkuat /mempertahankan wilayah NTB umumnya, Sumbawa Khususnya dari ancaman masuk, keluar dan tersebanya beberapa jenis Hama Penyakit Hewan Karantina (HPHK) dan Organisme Pengganggu Tumbuhan (OPTK), melindungi keamanan sumber daya hayati yang ada diwilayah republik Indonesia. Terutama tetap bekerja keras dengan semangat tinggi mempertahankan NTB tetap bebas Rabies.
Sehingga harapan nyata dari kegiatan ESQ dan outbond adalah menyadarkan kita semua bahwa pekerjaan yang kita hadapai adalah pekerjaan yang tidak mudah dan tidak ringan, akan tetapi mempunyai tanggug jawab moral juga dihadapan Tuhan. Oleh karena itu kita harus tetap menjadi yang jujur, bijaksana, melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai ibadah yang ikhlas, terbaik, terkuat. Bangga menjadi kuat dan terbaik, bangga menjalankan tugas dan fungsi perkarantinaan sebagai garda terdepan yang tangguh dan professional dan terpercaya, dan diberkahi oleh Tuhan.
Dipuji jangan bangga, ditegur/dikritik jangan patah semangat, tetap berjiwa besar dan bertanggungjawab menjalankan tugas sebagai karantinawan dan karantinawati sejati untuk mencegah, melindungi dan menjadi bagian dari penyelamat negeri dari ancaman HPHK dan OPTK, melindungi sumber daya hayati hewani dan tumbuhan serta menjadi benteng pertahanan NTB BEBAS RABIES…….. SKP Kelas I Sumbawa Besar Tetap Jaya!!!!!!!
Penulis: Drh. Amirullah. (Medik Veteriner Stasiun Karantina Pertanian Keals I Sumbawa Besar)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar